Dark Side Of The Moon Cassette Tape
Pink Floyd sebagai sebuah anomali musik psikadelik / Progresif telah bertahan through times, albumnya menjadi salahsatu koleksi rilisan fisik yang saat ini masih banyak dicari baik dalam format Vinyl, Kaset maupun CD. Harganya dalam kondisi bagus baik pita maupun covernya bisa mencapai ratusan ribu rupiah. Beruntung penulis masih mendapatkannya sebelum kasetnya menjadi buruan. Semangat memutar rilisan fisik sepertinya masih akan bertahan melihat makin banyaknya anak muda yg menekuni kegiatan jual beli rilisan fisik lawas, beberapa juga melakukan kegiatan rekam merekam musik yg dimainkan dalam format pita magnetik menyebabkan harga kaset pita kosong pun mengalami kenaikan. Semangat yang kurang lebih sama sepertinya juga sedang happening di negara manca. Beberapa toko penjual kaset pita kosong membuka toko secara online, mereview kaset NOS lewat kanal youtube juga IG. Sebagai bagian dari generasi yg lahir tahun 70an penulis pribadi juga merasakan kenyamanan nostalgia memutar dan mendenga